Cara Download File Dokumen di Google Doc
Google Doc adalah sebuah software editor text online yang disediakan oleh google. Tool office ini bisa menjadi alternatif bagi siapa saja yang membutuhkan dukungan software editor yang dapat diandalkan.
Serbabisnis.com telah membagikan artikel-artikel dalam kategori template. Banyak diantaranya yang kami bagikan berupa file yang dibuat dalam bentuk dokumen menggunakan google doc.
Dari pengalaman yang masuk ke email redaksi, ternyata banyak yang mengirimkan permintaan untuk mengedit file tersebut karena hak aksesnya memang tidak bisa untuk mengedit langsung.
Padahal, kamu bisa mengunduhnya dan atau membuat salinan untuk dapat langsung mengedit dokumen google doc tersebut.
Bagaimana caranya mengunduh atau mengedit dokumen google doc tersebut?
Yuk simak dan baca terus sampai akhir, karena di artikel kali ini serbabisnis akan mengulas tentang cara download dokumen google doc dan juga cara membuat salinan dokumen google doc agar kamu dapat mengeditnya secara langsung dengan hak akses penuh.
Panduan Cara Download File Dokumen Google Doc
Dalam beberapa kondisi, kita tidak selalu bisa dihadapkan pada akses internet yang stabil. Maka, salah satu solusinya adalah dengan mengedit dokumen tersebut secara offline pada komputer. Jadi, langkah paling tepat adalah dengan mendownload dokumen tersebut agar kita dapat lakukan proses editing secara offline.
Untuk mendownload dile dokumen google doc kamu bisa melakukan langkah langkah berikut ini.
Download melalui perangkat komputer
- Langkah pertama tentu kamu harus login ke akun gmail kamu. jika kamu belum memiliki akun google maka silahkan buat dulu. Baca panduan cara membuat akun gmail.
- Buka tautan dokumen google doc yang akan kamu download.
- Dibagian atas sebelah kiri, klik File > Download
- Kamu bisa memilih untuk mengunduhnya dalam beberapa format seperti, Microsoft Word (.docx), OpenDocument Format (.odt), Rich Text Format (.rtf), PDF Document (.pdf), Plain text (.txt), hingga format untuk web page.
Download melalui smartphone
- Langkah pertama sama, kamu harus login ke akun gmail kamu.
- Buka tautan dokumen google doc yang akan kamu download.
- Pada bagian atas, lihat simbol menu “bulatan susun 3”
- Setelah diklik akan muncul beberapa opsi
- Klik Download
Membuat salinan dokumen Google Doc
Bagaimana Jika Kamu Tidak Memiliki Akses ke Dokumen? Kamu bisa melakukan langkah lain dengan cara membuat salinan dokumen agar kamu dapat memiliki hak akses penuh untuk dapat melakukan editing.
- Login ke akun gmail.
- Buka tautan dokumen google doc yang akan kamu download.
- Dibagian atas sebelah kiri, klik File > Make a Copy
- Ketik nama dan pilih tempat untuk menyimpannya
- Klik Ok
Setelah kamu berhasil menyalin dokumen tersebut ke google drive kamu, maka akses penuh sudah didapatkan dan kamu bisa melakukan proses edit sesuai kebutuhan kamu.
Demikianlah ulasan tentang cara download dokumen google doc dan cara membuat salinan dokumen google doc ke google drive milik sendiri.
Semoga membantu.
Jangan lupa Bagikan artikel ini ke jejaring sosial kamu ya
Terima kasih