5 Etika di Kantor ini Dijamin Bikin Karir Meningkat

Etika kerja yang bikin karir meningkat, serbabisnis. Setiap pekerjaan itu memiliki peraturan dan lingkungan kerja yang berbeda-beda. Penting bagi Kamu untuk mempelajari peraturan dan kondisi lingkungan kerja di kantor Kamu setelah Kamu terpilih menjadi karyawan. Salah satu kesalahan terbesar yang Kamu lakukan dalam karir Kamu tanpa disadari adalah Kamu tidak memahami kode atau peraturan yang harus dipatuhi di tempat kerja. Jika Kamu tidak berhati-hati dan terlalu abai, Kamu bisa saja kehilangan kesempatan untuk mendapatkan promosi jabatan dan profesionalisme kerja Kamu dipertanyakan.

Etika baik di tempat kerja sangatlah penting. Tidak hanya untuk membangun hubungan yang baik dengan teman-teman Kamu di kantor, tetapi juga dapat meningkatkan kariermu. Berikut ini adalah beberapa etika kantor yang dapat membantu Kamu menyesuaikan diri dengan lingkungan tempat Kamu bekerja.

Jangan Pernah Datang Terlambat

Tepat waktu merupakan prinsip yang baik untuk diterapkan dimanapun Kamu berada, termasuk di tempat kerja. Salah satu cara disiplin adalah dengan memperhitungkan waktu yang dibutuhkan untuk menuju kantor dari rumahmu, perhitungkan juga kondisi jalan dan hal-hal yang tidak terduga lainnya. Hal ini penting agar Kamu tidak terlambat sampai di kantor.

Usahakan selalu datang tepat waktu karena tepat waktu sangatlah penting dan hal ini menunjukkan bahwa Kamu adalah orang yang menghargai waktu. Ketepatan waktu mencerminkan seberapa disiplinnya kamu. Dengan menghargai waktu, Kamu juga akan dihargai oleh rekan kerja lainnya.

Gunakan Pakaian Sesuai Lingkungan Kerja

Pakaianmu memiliki pengaruh yang kuat dalam lingkungan pekerjaanmu. Untuk menerapkan etika di tempat kerja ini, Kamu harus lebih dulu mengetahui bagaimana karakteristik kantormu. Jika kantor tempatmu bekerja adalah tipikal perusahaan formal, maka wajib bagimu untuk mengenakan pakaian yang formal.

Namun jika Kamu bekerja di kantor yang memiliki lingkungan kerja yang santai seperti di startup atau perusahaan kreatif. Maka berpakaianlah dengan tampilan yang lebih informal namun tetap sopan. Misalnya dengan mengenakan celana jeans berpadu kaos dan sweater, atau model outfit lain yang serupa. Penampilan yang sesuai dengan lingkungan kerja bisa membantu Kamu menyesuaikan diri dengan budaya kantor, sekaligus menampilkan citra profesionalitas diri.

Jauhkan Diri Kamu Dari Gosip

Saat jam makan siang atau pada saat coffee break, bergosip kelihatannya menjadi semacam kebiasaan yang sulit dielakkan bagi para pekerja wanita. Walaupun tidak menutup kemungkinan pekerja laki-laki juga ada yang memiliki hobi serupa. Apalagi, disaat atasan sedang tidak berada di kantor dan pekerjaan juga tidak terlalu banyak.

Jika masih sering melakukan hal tersebut, cobalah untuk mulai mengurangi bergosip dengan sesama rekan kerja. Selain mengurangi produktivitas, hal ini juga akan menunjukkan kesan yang buruk untukmu. Karena, bergosip akan menimbulkan kesan negatif bagi beberapa rekan lain, dan tentu jadi penilaian di mata pimpinan.

Salah satu cara menghindari gosip adalah semisal ada teman yang mengajak bergosip, Kamu bisa mengalihkan pembicaraan ke hal-hal yang jauh lebih penting dan menambah wawasan.

Jaga Kebersihan Lingkungan Kerja Anda

Selain memerhatikan pakaian kerja, Kamu juga harus memerhatikan kerapian dan kebersihan diri. Mulai dari pakaian hingga meja kerja harus Kamu perhatikan sebaik-baiknya. Terlepas apa pun pakaian yang Kamu kenakan dan pastinya harus sesuai dengan lingkungan kerja Kamu (pakaian formal atau santai), pastikan kalau pakaian yang dikenakan terlihat rapi dan bersih di mata orang lain.

Hal yang sama juga berlaku di meja kerja. Jangan biarkan meja kerja Kamu berantakan dan jorok. Tatalah meja kerja Kamu serapi dan sebersih mungkin, baik sebelum hingga setelah Kamu selesai bekerja. Selain terlihat lebih rapi dan bersih, meja kerja yang rapi juga bisa bikin suasana kerja menjadi lebih nyaman.

Hal lain, yang menjadi pantangan soal kerapian dan kebersihan meja kerja adalah, jangan sekali-kali makan di meja kerja Anda. Jika Kamu bekerja di ruang kerja yang sempit, aroma makanan yang Kamu makan bisa menyebar. Selain itu, jika Kamu makan di meja kerja mungkin juga akan menyebabkan berkas penting terkena noda dari makanan Anda.

Makan di meja kerja juga menimbulkan kesan yang jorok dan jauh dari kata rapi. Jadi, pertimbangkan lagi bila Kamu ingin membuka makan siang atau camilan. Cobalah makan di dapur, ruang makan, atau di luar kantor ketimbang di meja kerja Anda.

Bangun Hubungan Baik Dengan Rekan Kerja

Bangunlah sebuah hubungan yang baik antara Kamu dan rekan kerja Kamu dengan saling berbagi minat dan kesukaan. Hal ini dapat membangun ikatan emosional pada mereka secara personal, dapat membangun kepercayaan rekan yang bekerja dengan Kamu dan hal ini sangat berguna ketika Kamu harus bekerja dalam tim nantinya. Berbagi minat dan kesukaan Kamu juga dapat menunjukkan karakter dan sifat diri Anda.

Membangun hubungan yang baik harus dimulai dari saling menghormati satu sama lain. Karena setiap orang pasti ingin dihormati. Begitu pun dengan semua orang yang ada di kantor. Untuk itu, cobalah menghormati semua orang yang ada di kantor dimulai dari atasan, rekan kerja, office boy hingga satpam kantor.

Ada beberapa bentuk penghormatan yang bisa Kamu lakukan untuk menerapkan etika di tempat kerja ini.

Misalnya: Apabila rekan kerja Kamu sedang banyak pekerjaan, maka janganlah coba-coba mengganggunya dengan cara mengajaknya mengobrol atau bahkan menjahilinya. Biarkan saja dia memfokuskan diri mengatasi situasi pekerjaan padat yang dia alami.

Contoh lainnya adalah jangan mendengarkan musik tanpa menggunakan headphone saat Kamu berada di kantor. Sebab, suara musik yang keras bisa mengganggu konsentrasi rekan kerja yang lain.

Atau saling menghormati sesama rekan kerja bisa juga Kamu lakukan dengan cara jangan biarkan rekan kerja Kamu menunggu respon Kamu terlalu lama terkait pekerjaan. Misalnya ketika menerima e-mail, pesan suara, pesan Skype, pesan singkat, atau bentuk korespondensi lainnya dari rekan kerja, biasakan untuk membalas secepatnya ketimbang membiarkan mereka menunggu (balasan),

Cara menjaga hubungan yang baik dengan atasan adalah dengan bertanggung jawab penuh terhadap pekerjaan yang Kamu kerjakan. Usahakan datang beberapa menit lebih awal di hari kerja atau ketika Kamu diminta untuk bergabung dalam rapat. Ketika Kamu memimpin atau menghadiri rapat, pastikan Kamu tidak terdistraksi atau terganggu dengan adanya panggilan telepon, e-mail, pesan singkat, atau obrolan lain.

Menyela pembicaraan orang lain harus Kamu hindari untuk membangun hubungan yang baik. Menyela omongan orang lain menunjukkan bahwa Kamu memiliki sikap yang egois. Apalagi, jika Kamu menyela obrolan ketika sedang dalam diskusi penting. Jika Kamu ingin menyampaikan pendapat, sebaiknya tunggulah sampai perbincangan selesai dan Kamu diminta untuk berbicara.

Menerapkan etika di tempat kerja akan melatih Kamu untuk bersikap baik saat menghadapi kondisi apapun di lingkungan kantor. Selain itu, menerapkan etika di kantor juga bisa membuat atasan mempertimbangan promosi karier Kamu kedepannya. Semoga Kamu bisa mendapatkan dampak positif ketika menerapkan etika di tempat kerja seperti di atas.

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *